Resep Masakan Ikan Ala rumahan Yang Sederhana dan Juga Lezat

Resep Tongkol Suwir Yummy 😀 oleh Ummu Mubarak - Cookpad

Ikan Mempunyai banyak sekali macam dan juga jenisnya, dengan memiliki tekstur dan juga rasa yang berbeda beda juga. Tidak hanya itu, anda juga dapat membuat ikan menjadi sebuah hidangan makanan ala rumahan yang sangat menggugah selera makan anda. Ikan juga dapat diolah dengan menggunakan berbagai teknik memasak seperti digoreng, ditim, dikukus , dibakar, ditumis dan masih banyak lagi yang lainnya.

Berikut ini ada beberapa rekomendasi resep masakan ikan ala rumahan yang sederhana dan juga lezat.

  1. Tongkol suwir

Bahan bahan untuk membuat Tongkol Suwir:

  • tongkol sejumlah 3 ekor
  • bawang merah sejumlah 5 buah
  • bawang putih sejumlah 5 buah
  • cabai rawit sejumlah 8 buah
  • cabai merah besar sejumlah 3 buah
  • jahe sejumlah 1 ruas jari
  • daun jeruk secukupnya
  • kecap manis sejumlah 2 sdm
  • gula secukupnya
  • garam secukupnya
  • merica secukupnya

Cara untuk membuat Tongkol Suwir:

  1. Untuk tahap pertama, Goreng ikan tongkol terlebih dahulu dengan menggunakan api yang berukuran sedang
  2. Jika sudah matang, tiriskan kemudian suwir suwir ikan tongkol dan buang bagian durinya.
  3. Kemudian haluskan cabai rawit sebanyak 5 buah, cabai merah sebanyak 3 buah, bawang putih sebanyak 3 siung dan juga bawang merah sebanyak 3 siung.
  4. Tumis bawang merah sebanyak 2 buah, bawang putih sebanyak 2 buah, cabai rawit sebanyak 3 buah, daun jeruk dan dan juga jahe.
  5. Masukan bumbu yang sebelumnya sudah dihaluskan hingga mengeluarkan aroma wangi. Kemudian tambahkan tongkol yang sudah disuwir.
  6. Masukan Garam, gula pasir, kecap manis dan juga merica. Diamkan beberapa saat supaya air menyusut. Lalu angkat dan hidangkan.

 

  1. Nila sambal kemangi

Bahan bahan untuk membuat Nila sambal kemangi:

  • ikan nila yang berukuran sedang sebanyak 3 ekor
  • daun kemangi sebanyak 1 ikat
  • bawang putih sebanyak 1 siung
  • bawang merah sebanyak 3 siung
  • gula secukupnya
  • garam secukupnya
  • kaldu jamur secukupnya

Bahan bahan untuk marinasi ikan:

  • perasan jeruk nipis/sedikit cuka
  • garam, merica, ketumbar bubuk dan kunyit bubuk
  • Bahan sambal:
  • 2 siung bawang putih
  • 10 siung bawang merah
  • 2 buah cabai merah besar
  • 15 buah cabai rawit (sesuai selera)
  • 2 buah tomat matang
  • 1 sdt penuh terasi matang
  • 1 sdt gula merah sisir
  • garam secukupnya

Cara untuk membuat Nila sambal kemangi:

  1. Untuk langkah pertama, cuci ikan nila kemudian marinasi dengan menggunakan bumbu, biarkan selama kurang laebih 10 menit kemudian goreng ikan nila sampai kering lalu sisihkan terlebih dahulu.
  2. Potong bawang putih dan juga bawang merah secara tipis tipis, kemudian goreng bersama dengan cabai rawit, cabai merah dan juga tomat sampai matang.
  3. Ulek semua bahan untuk membuat sambal sampai halus sesuai selera yang dimau.
  4. Panaskan sebuah wajan untuk menumis bawang merah dan juga bawang putih yang sudah diiris sampai mengeluarkan aroma wangi.
  5. Kemudian tambahkan sambal terasi lalu tumis sampai mengalami perubahan warna.
  6. Tambahkan air secukupnya.
  7. Tambahkan ikan nila yang telah digoreng sebelumnya kemudian kecilkan api lalu masak sampai bumbu meresap kedalam ikan nila.
  8. Tambahkan daun kemangi, aduk sesaat kemudian angkat dan hidangkan.